Kepribadian Seseorang Dari Panjang Jari Manisnya
Minggu, 01 November 2015
Tambah Komentar
Hello, kembali lagi kita akan membahas salah satu cara untuk membaca kepribadian/karakter seseorang. Kali ini kita akan membaca karakter seseorang berdasarkan panjang jari manisnya (Ring Finger). Yup, kepribadian dan sifat seseorang bisa ditebak dengan mudah hanya dengan melihat panjang jari manisnya. Coba perhatikan gambar berikut:
- Jari Manis Lebih Panjang Dari Telunjuk
Ini menandakan bahwa orang tersebut memiliki penampilan yang bagus. Tapi, mereka biasanya lebih mementingkan tentang penampilan dibandingkan sikap/kepribadiannya. Alhasil, mereka mungkin sering kehilangan kesempatan mendapatkan lelaki/wanita yang baik. Mereka bisa dibilang memiliki ketergantungan dengan cinta dan pengen selalu punya pacar. - Jari Manis Lebih Pendek Dari Telunjuk
Ini menandakan dia adalah orang yang punya harga diri tinggi dan agak sedikit narsis. Dia terkadang menyendiri dan tidak suka jika ada yang mengganggunya ketika menyendiri. Dia bukan tipe orang yang akan mengambil inisiatif "memberi" dalam hal cinta, melainkan lebih ke menerima kasih sayang yang diberikan padanya. - Jari Manis Sama Panjang Dengan Telunjuk
Orang yang memiliki jari manis ini adalah orang yang menyukai hubungan cinta yang damai dan tidak suka cekcok. Dia sangat terarah dan selalu mencoba untuk berbaur dengan baik dengan orang lain. Dia bisa dikategorikan seorang yang setia dan sangat perhatian pada pasangannya.
Baca Juga: Kepribadian Dari Panjang Ruas Jari Kaki
Nah, itu dia cara membaca kepribadian seseorang berdasarkan panjang jari manisnya. Selamat mencoba guys. ^_^
Belum ada Komentar untuk "Kepribadian Seseorang Dari Panjang Jari Manisnya"
Posting Komentar